Fakultas Dakwah Dan Ilmu Komunikasi UIN Raden Intan Lampung- Helat Yudisium Periode II Tahun 2022

Bandarlampung—Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIK) Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung (UIN RIL) menggelar yudisium periode 2 Tahun Akademik 2021/2022. Kegiatan digelar di Ballroom UIN setempat  diikuti 97 lulusan dari 4 jurusan di lingkungan FDIK.

Dekan FDIK Dr. Abdul Syukur, M.Ag. dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada para peserta yudisium. “Saya minta kepada para lulusan untuk menjaga nama baik almamater dan mengamalkan ilmu yang diperoleh di bangku kuliah di masyarakat dengan sebaik-baiknya,” kata  Abul  Syukur.

Menurutnya, yudisium bukanlah titik akhir namun titik awal bagi para lulusan untuk terjun ke masyarakat dan berbaur serta bersosialisasi untuk mengamalkan ilmu yang diperoleh di bangku perkulaiahan.

Sementara itu Ketua Panitia Penyelenggara Yudisium  yang juga Ketua Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (Kapordi KPI) Dr. Khairullah, S.Ag, MA mengatakan, peserta  yudisium berasal dari jurusan KPI sebanyak 19 lulusan, Pengembangan Masyarakat Islam (PMI) 18 lulusan, Manajemen Dakwah (MD) sebanyak 46 lulusan dan Bimbingan dan Konseling Islam (BKI) sebanyak 14 lulusan.

“ Kami atas nama semua panitia mengucapkan selamat kepada para peserta yudisium atas kelulusannya,” kata Khairullah.   

Kegiatan ini dihadiri jajaran pimpinan FDIK, Dekan dan Wakil Dekan, para ketua prpgram studi  (kaprodi) dan sekretaris prodi , dan dua guru besar . Yakni, Dekan FDIK Dr. Abdul Syukur, M.Ag; Wadek I Dr. Mubasit, S.Ag, MM; Wadek II Dr. Faizal, S.Ag,M.Ag;  dan Wadek III Dr. H. Rosidi, MA . Dua guru besar yang hadir yakni Prof. Dr. MA. Achlami, HS, MA; dan Prof.  Dr. H. M. Nasor, M.Si.

Sedangkan Kaprodi  yang hadir yakni Kapordi KPI Dr. Khairullah, S.Ag, MA, dan Sekprodi Ade Nur Istiani, M.Ikom.  Kaprodi dan Sekprodi PMI Drs. H. Masyur Hidayat, M.Sos.I dan Dr. H. Zamhariri, S. Ag, M.Sos.I  . Kaprodi dan Sekprodi Manajemen Dakwah Dr. Yunidar Cut Mutia Yanti, M.Sos.I, dan Badarudin, S.Ag, M.Ag. Serta Kaprodi dan Sekprodi BKI Dr. Hj. Sri Ilham Nasution, M.Pd, dan Umi Aisyah, M.Pdi. Lulusan Terbaik–Jajaran Pimpinan FDIK terdiri dari Dekan dan Wakil Dekan berfoto bersama lulusan terbaik masing masing program studi. Kegiatan yudisium berlangsung khidmat dan meriah. Para peserta larut dalam kebahagiaan atas kelulusan yang  mereka. Pada akhir acara para peserta antusias membuat content yang sedang viral untuk dipsoting di medsos.UNI/ZUL

Leave a Reply

Jalan Letnan Kolonel H Jl. Endro Suratmin, Sukarame, Kec. Sukarame, Kota Bandar Lampung, Lampung 35131 | Email: dakwah@radenintan.ac.id

Eksplorasi konten lain dari FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca